Pelajar NU Banjarnegara, Adakan Latihan Gerakan Lalu Lintas

CBP KPP Banjarnegara
Minggu, 2 Februari 2015 bertempat di Dermaga Wisata Waduk Mrican, PC IPNU IPPNU Banjarnegara mengadakan kegiatan Latihan 12 Gerakan Lalu Lintas sebagai follow up untuk alumni Diklatama CBP KPP desember lalu.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua PC IPNU Mad Solihin, Pengurus DKC CBP Banjarnegara dan Rekan Muqodar selaku pembina dan anggota banser sekaligus sebagai pemateri.
Kegiatan yang diikuti oleh 36 anggota CBP KPP  ini adalah  kegiatan  rutin yang dijadwalkan minggu pertama setiap bulan. Sebagai salah satu bentuk pengawalan dan media belajar untuk anggota Corp Brigade Pembangunan-Korp Pelajar Putri (CBP KPP) Banjarnegara.

Berkaitan dengan materi yang sesuai dengan bidang kerjanya, maka Pengurus Cabang IPNU IPPNU mengagendakan untuk kegiatan selanjutnya diisi dengan materi SAR ataupun Penanganan Pertama Pada Kecelakaan (P3K). Harapannya kedepan mereka sudah mempunyai bekal ketika sewaktu-waktu  mendapat tugas terjun di lapangan mengingat bahwa Banjarnegara adalah daerah yang rawan Bencana. (Ms)

Comments

Popular posts from this blog

PC IPNU IPPNU BANJARNEGARA ADAKAN DIKLATAMA 3 BERSAM PAC IPNU IPPNU BATUR DI DESA BAKAL

Tarling Putaran Terakhir